Usia Belia, usia anak – anak adalah usia dimana dirinya harus belajar, menimba ilmu, mengasah kemampuan atau keterampilan, karena menuntut ilmu mulai dari buaian sampai ke liang lahat. 

Yusna Anak Petani yang lahir di Lorong Pemancar Dusun Bonto Lebang Desa Kanreapia Kecamatan Tombolo Pao Kabupaten Gowa Kini telah putus sekolah, namun masih mempunyai semangat belajar.

Yusna setiap hari minggu bersama teman - temannya menyempatkan belajar di Rumah Koran, jarak yang tidak jauh dari Rumahnya. 

Usianya yang sangat muda, usia belasan  tahun dan tidak menyelesaikan pendidikan formal pada tingkat Sekolah Dasar (SD), membuat dirinya masih perlu terus belajar dan belajar.
Yusna dalam keseharian membantu orang tuanya bertani, dimana mayoritas penduduk desa Kanreapia adalah petani, anak – anak di desa ini sangat rajin membantu orang tua mereka baik mengambil pakan ternak, membantu panen dll.

Dari kecil mereka sudah di didik dan ditanamkan rasa tanggung jawab dan ikut serta dalam aktivitas bercocok tanam, sehingga sejak kecil mereka sudah mengetahui proses budidaya, proses bertani sayur mayur.
Banyak factor yang membuat dirinya (Yusna) tidak sekolah di pendidikan formal lagi, bukan karena nilai yang rendah, bukan karena nilai angka – angka yang membuatnya harus putus sekolah, namun factor yang rumit dipahami oleh kebanyakan orang pada umumnya.

 

Bagi Yusna Rumah Koran adalah bagian dari hidupnya untuk menimba ilmu dan mengasah kemampuan dirinya, ini sejalan dengan tujuan lahirnya Rumah Koran yakni memberikan fasilitas pendidikan nonformal, yang nantinya mengarahkan anak – anak putus sekolah untuk kembali melanjutkan pendidikan mereka di bangku sekolah.
Ayo Terus Dukung Rumah Koran, agar pendidikan anak petani semakin maju.