Buku "Anak Petani Jadi Sarjana'' terus menyebar mengikuti para penggemar dan Pembacanya, menyasar pemuda - pemuda tani yang ingin keluar dari ketertinggalan dari penjajahan kebodohan. Buku Anak Petani Jadi Sarjana, memberikan kisah inspiratif bahwa anak Petani bisa meraih gelar Sarjana.



Gassing S. Pd sebagai Kepala Sekolah MA Ukhuwah Islamiyah Pattallassang, menyambut baik buku ''Anak Petani Jadi Sarjana'' karena menurutnya buku ini bisa memberi semangat bagi anak - anak petani dan peserta didiknya agar mereka mempunyai motivasi untuk terus belajar hingga akhirnya meraih gelar sarjana.